Upaya Meningkatkan Minat Baca Anak Sejak Usia Dini Di Kelurahan Ulak Kecamatan Sanga Desa Kabupaten Musi Banyuasin
DOI:
https://doi.org/10.48093/jurdianpasti.v1i1.131Keywords:
Meningkatkan, Minat Baca, MembacaAbstract
Tujuan dari pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk memberikan pengetahuan tentang minat baca pada anak agar menjadi baik Kegiatan pengabdian pada masyarakat dilaksanakan selama 1 hari pada hari Selasa 20 Desember 2023. Lokasi pelaksanaan di Kelurahan Ulak Kecamatan Sanga Desa Kabupaten Musi Banyuasin. Peserta pengabdian yaitu anak- anak di dalam kelurahan ulak kecamatan Sanga Desa berjumlah lebih kurang 30 orang peserta. Bentuk pengabdian berupa penyuluhan dan diskusi upaya meningkatkan minat baca pada usia dini. Membaca bukan hanya kemampuan untuk mengucapkan apa yang dibaca, tapi dipastikan apakah anak mengerti apa yang dibaca. Membaca adalah salah satu fungsi tertinggi dari otak manusia. Semakin muda usia seorang anak belajar membaca, semakin mudah bagi mereka untuk membaca dengan lancar. Kebiasaan membaca merupakan suatu hal yang sangat penting untuk dibiasakan sejak dini, dan kebiasaan ini bisa ditanamkan sejak anak masih dalam kandungan. Salah satu upaya meningkatkan minat baca anak harus dimulai dari ruang lingkup keluarga. Minat baca berpengaruh besar terhadap kesuksesan anak, sehingga perlu ditumbuhkan sejak dini.
References
Akhadiah, Sabarti (1992). Membaca sebagai Keterampilan Dasar. Jakarta: Depdikbud
Anderson, J. (1969). “Efficient Reading: A Partical Guide” dalam Strategi dan Teknik Pembelajaran Membaca. Yogyakarta: Graha Ilmu
Anjani, S. N. Dantes, G. Artawan. 2019. Pengaruh Implementasi Gerakan Literasi Sekolah Terhadap Minat Baca Dan Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa Kelas V SD Gugus II Kuta Utara. PENDASI: Jurnal Pendidikan Dasar Indonesia. Vol.3 No 2, Agustus 2019. Hal. 74-83.
Arinda Sari, Pengaruh Minat Baca dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas XI IIS Pada Mata Pelajaran Ekonomi Di SMA Negeri 1 Mojosari. Jurnal Pendidikan. Volume 6 Nomor 3 Tahun 2018, 362-366
Aziz, Rini Utami. (2006). Jangan biarkan anak kita berkesulitan belajar. Solo: Tiga Serangkai.
Hainstock, E. G. 2002. Montessori untuk Anak Prasekolah. Jakarta: Pustaka Delaprasta.
Lerner, J. W. (1988). Learning disabilities. New Jersey: Houghton Mifflin
Maharani, Ony Dina, Kisyani Laksono, Wahyu Sukartiningsih. 2017. ”Minat Baca Anak-Anak di Kampoeng Baca Kabupaten Jember”, Jurnal Review Pendidikan Dasar. Pendidikan Dasar Pasca Sarjana Universitas Negeri Surabaya. Vol. 3, No. 1
Nur Triatma Ilham. 2016. ” Minat Baca Pada Siswa Kelas VI Sekolah Dasar Negeri Delegan 2 Prambanan Sleman Yogyakarta”. E-Jurnal Prodi Teknologi Pendidikan. Vol. V No. 6.
Pemerintah Provinsi Riau. 2022. Minat baca kurang lebih suka. Diakses melalui https://www.riau.go.id/home
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright Notice here







